
BAN PT Visitasi Prodi S2 Pendidikan Bahasa Arab
Tim Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) lakukan visitasi ke Prodi S2 Pendidikan Bahasa Arab Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin dalam rangka pelaksanaan asesmen lapangan, 17-19 Juni 2017. Kehadiran tim merupakan tindak lanjut pengajuan borang Akreditasi Prodi yang telah diajukan beberapa waktu lalu. Tim Asesor terdiri dari dua orang, yakni Dr. Yayan Nurbayan, M.Ag dan Dr. As’aril Muhajir, M. Ag
Visitasi diawali dengan presentasi dari Kaprodi Pendidikan Bahasa Arab Dr. H. Faisal Mubarak Seff, Lc., MA, dilanjutkan diskusi dengan tim borang kemudian wawancara dengan para pimpinan atau pengelola, selanjutnya wawancara dilakukan dengan dosen, dan mahasiswa S2 PBA.
Dr. As’aril Muhajir, M. Ag salah satu Assesor BAN-PT, mengungkapkan bahwa assesment telah melewati satu tahap, yakni membaca dan menilai borang yang telah diisi oleh tim hingga sampai pada kesimpulan kami untuk melakukan visitasi sebagai upaya konfirmasi untuk melihat secara langsung. “Kami ingin memotret kondisi yang sebenarnya apakah borang yang telah disusun sesuai dengan kondisi real agar di dalam penilaian dan keputusan yang dilakukan BAN-PT itu sesuai dengan kondisi real dilapangan”, ungkapnya.
Dalam acara penerimaan tersebut, hadir Rektor UIN Antasari Prof. Dr. H. Akh. Fauzi Aseri, MA, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga Prof. Dr. H. Syaifuddin Sabda, M. Ag, Direktur Pascasarjana Prof. Dr. H. Mahyuddin Barni, M. Ag, Kepala Pusat Pengembangan Bahasa, Kepala Perpustakaan, Sekretaris LPM, dan para ketua & Sekretaris program studi di lingkungan pascasarjana, serta para dosen dari prodi S2 PBA.