PASCASARJANA UIN ANTASARI MENGADAKAN KULIAH UMUM 17 OKT 2018
PASCASARJANA UIN ANTASARI MENGADAKAN KULIAH UMUM
TEMA
“TITIK PENELITIAN SOSIAL BERMULA”
Kamis, 18 Oktober 2018 bertempat di Aula Pascasarjan UIN Antasari Banjarmasin diadakan kuliah umum bagi mahasiswa Pascasarjana UIN Antasari yang di selenggarakan oleh Pascasarjana UIN Antasari. Kuliah umum menghadirkan pemateri Prof. Al-Makin, Ph.D (Guru Besar pada UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta) Dalam uraiannya pemateri menyampaikan bahwa dalam memulai penelitian hendaklah kita memulai dengan banyak membaca literature dan memperkaya sumber rujukan. Dewasa ini, dengan kemajuan zaman maka tradisi membacapun mulai banyak beralih dari rujukan naskah-naskah buku menjadi naskah-naskah online baik yang dari dalam negeri maupun yang luar negeri. Pemateri juga memberikan motivasi dan saran-saran dan beberapa rujukan referensi untuk “mencuri” makalah-makalah berkulaitas dari beragam sumber seperti Moraref, garuda, perpusnas untuk dalam negeri serta lib.gen.tw, sci.hub.tw, worldcat dan lain-lain untuk referensi luar negeri. Menurut hemat beliau, idealnya dalam melakukan penelitian diperlukan referensi yang banyak (50 referensi untuk 1 makalah) dan sumber rujukan yang berkualitas, tak lupa pula beliau memberikan motivasi agar melakukan penelitian. Selanjutnya, pemateri juga memberikan berapa tips agar menjadi penulis yang ilmiah seperti: menjaga jarak dengan informan; jangan menjadi pemain; mengedepankan logika ilmiah; mengilmiahkan data yang ditemukan; mengkolaborasikan data dengan beragam referensi; jadilah ilmuan yang meneliti hal yang baru; keluarlah dari lingkaran dan dari comfort zone kita.