PENYELENGGARAAN WISUDA SARJANA KE-78 DAN PASGASARJANA KE 48
Dengan hormat bersama ini kami sampaikan kepada calon wisudawan/wisudawati beberapa informasi terkait penyelenggaraan Wisuda Sarjana ke-78 dan Pascasarjana ke-48 UIN Antasari Banjarmasin tahun 2023:
1. Jadwal pelaksanaan gladi bersih dan wisuda sarjana dan pascasarjana sebagai berikut:
a. Gladi Bersih
- Hari / Tanggal : Jum’at, 24 November 2023
- Waktu : Pukul 14.00 wita s.d selesai
- Tempat : Gedung Serba Guna Kampus 2 UIN Antasari, Jl. Pendarapan
Guntung Manggis, Kota Banjarbaru
b. Wisuda Sarjana dan Pascasarjana dilaksanakan 2 sesi/tahap yaitu:
- Hari / Tanggal : Sabtu, 25 November 2023
Sesi 1 : Pukul 08.30 s.d. 11.30 WITA
Sesi 2 : Pukul 14.00 s.d. 17.00 WTA - Tempat : Gedung Serba Guna Kampus 2 UIN Antasari, Jl. Pendarapan
Guntung Manggis, Kota Banjarbaru - Catatan : Peserta wisudawan/wisudawati sudah berhadir 20 menit sebelum
acara dimulai
2. Wisuda dilaksanakan secara offline yang dihadiri oleh wisudawan/wisudawati dengan
didampingi orang tuaiwali sebanyak 2 orang dan wajib membawa undangan, serta berhadir di
dalam’gedung serba guna 30 menit sebelum acara dimulai serta menempati kursi yang telah
tersedia sesubi dengah no. kursi di undangan. Anak di bawah 7 tahun dilarang masuk. Anak
di atas 7 tahun diperkenankan masuk dihitung sebagai satu orang dewasa/satu kursi
(orang tua/wali).
3. Semua peserta wisudawan/wisudawati dan tamu undangan yang akan mengikuti gladi bersih
dan wisuda offline wajib memenuhi ketentuan sebagai berikut:
a. Dalam kondisi sehatjasmani dan rohani;
b. Mematuhi protokol kesehatan dan ketertiban selama penyelenggaraan wisuda
berlangsung.
Demikian pengumuman ini disampaikan untuk dikelahui dan dilaksanakan.