
Pascasarjana UIN Antasari Gelar Seminar Internasional
Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin terus memperluas jejaring internasional dalam pengembangan pendidikan dan keilmuan Islam. Komitmen tersebut diwujudkan melalui penyelenggaraan International Seminar bertajuk “Transformative Fiqh and Maqasid Al-Syariah in Contemporary Education” yang dirangkaikan dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) bersama Al-Wasatia Al-Shareia University for Islamic and Humanitarian Sciences, Republik Yaman, Jumat (23/1/2026), di Rektorat Lt. III Zafry Zamzam Hall. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara UIN Antasari bagian Koordinator Kerja Sama dan Hubungan Internasional, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, dan Pascasarjana UIN Antasari Banjarmasin yang diwakilkan kepada Prodi Magister Pendidikan Bahasa Arab.
Seminar internasional ini mengusung tema “Transformative Fiqh and Maqasid Al-Syariah in Contemporary Education” dan menghadirkan narasumber internasional dan nasional yang kompeten di bidang keilmuan Islam dan Pendidikan, yakni Habib Abdul Raqeb Ahmed Saif Al-Attas dan Syeikh Sameh Al Kuhali dari Universitas Al-Wasathiyah Yaman, dan Prof. Dr. Ahmad Muradi, S.Ag., M.Ag., dari UIN Antasari Banjarmasin.
Kegiatan seminar berlangsung dengan penuh antusiasme dan diskusi akademik yang konstruktif, dipandu oleh Ketua Prodi S2 Pendidikan Bahasa Arab, Dr. Taufiqurrahman, S.Ag., M.Ed. selaku moderator. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pimpinan UIN Antasari Banjarmasin, pimpinan fakultas dan pascasarjana, dosen, mahasiswa S1 dan S2 Pendidikan Bahasa Arab, serta sivitas akademika.
Kegiatan ini juga dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Rektor UIN Antasari Banjarmasin, Prof. Dr. Hj. Nida Mufidah, M.Pd. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya seminar internasional dan kerja sama akademik tersebut. Rektor menegaskan bahwa kolaborasi lintas negara merupakan langkah strategis dalam meningkatkan mutu pendidikan tinggi Islam serta memperkuat peran UIN Antasari di tingkat global.
Melalui kegiatan ini, UIN Antasari Banjarmasin berharap dapat terus berkontribusi dalam pengembangan keilmuan Islam dan pendidikan, sekaligus memperluas jejaring kerja sama internasional yang berkelanjutan.


