
Dosen S2 ILTA jadi Narasumber Program Studi Lanjut Ke Luar Negeri
Dosen S2 Ilmu Tasawuf Dr. Muhammad Rusdi, M. Ag dan Dr. Muhammad Iqbal, S.Th.I., M.Si menjadi narasumber Program Studi Lanjut Ke Luar Negeri yang dilaksanakan oleh PPB UIN Antasari Banjarmasin dengan berkolaborasi antara LPDP dan Kemenag RI.
Para peserta yang mengikuti program ini berasal dari berbagai daerah se-Indonesia, Pelatihan ini diikuti 4 peserta asal Aceh, 4 peserta dari Jawa Barat, 1 peserta dari Jawa Timur, 1 peserta dari Jambi, 1 peserta dari Jawa Tengah, dan 1 peserta dari Kalimantan Selatan. Semua peserta ini akan didampingi 19 instruktur dengan durasi pembelajaran selama 6 bulan mulai 19 Februari 2024- 19 Juli 2024
Ada 5 materi yang diberikan antara lain berupa academic writing, moderasi beragama ,Test of Arabic as a Foreign Language, sharing session, hingga peningkatan profesionalisme dan jejaring.