HMP HK Adakan Silaturrahmi antar Mahasiswa Pascasarjana
Sabtu, 20 Oktober 2018 Himpunan Mahasiswa Pascasarjana (HMP) Prodi Hukum Keluarga (HK) mengadakan kegiatan silaturrahmi antar mahasiswa pascasarjana prodi Hukum Keluarga di gedung perkuliahan Pascasarjana UIN Antasari.
Muhammad Zaini selaku ketua HMP HK Menyampaikan bahwa tujuan kegiatan tersebut ialah untuk mensosialisasikan HMP HK Pascasarjana UIN Antasari sekaligus membahas visi, misi dan agenda kegiatan HMP HK yang akan dilaksanakan mendatang. “kegiatan ini selain untuk memperkenalkan HMP Hukum Keluarga, juga membahas visi, misi dan juga berdiskusi bersama membahas kegiatan-kegiatan HMP HK yang akan datang” ujarnya.
Zaini berharap dengan adanya HMP ini menjadi tempat berkumpulnya para mahasiswa pascasarjana Prodi HK dalam meuangkan ide dan gagasan mereka, berkarya, kreatif, dan inovatif, mengembangkan potensi, talenta, dan minat mereka dalam berbagai bidang.